Puri-jaya.com, Tangerang – Tinggal di kawasan perkotaan maju seperti di Tangerang
memang susah-susah gampang. Udara perkotaan yang panas terkadang mengganggu
kenyamanan Anda untuk sekedar bersantai di halaman rumah. Namun jangan
khawatir, solusinya adalah dengan memperbanyak tanaman hijau di sekitar halaman
rumah.
Berkebun di halaman
rumah tentu merupakan aktivitas yang seru, terlebih jika Anda termasuk orang
yang hobi berkebun. Ketika tumbuhan yang ditanam mendatangkan hasil yang
memuaskan, ada perasaan gembira dan bangga ketika memanen hasilnya. Namun
terkadang, kegiatan berkebun di halaman sering terbatas oleh ketersediaan
lahan. Rata-rata lahan rumah di perkotaan terbilang cukup kecil. Oleh karena itu,
Puri Jaya ingin berbagi tips berkebun di halaman rumah.
Berkebun dengan Metode Vertikultur
Vertikultur
adalah suatu metode berkebun di lahan terbatas. Seperti namanya, vertikultur
adalah metode berkebun secara vertikal ke atas. Untuk melakukan kegiatan berkebun
menggunakan metode vertikultur, Anda memerlukan rak-rak bertingkat ke atas yang
menyerupai sebuah menara atau tangga. Anda dapat memanfaatkan pipa panjang yang
ditegakkan menyerupai menara. Pipa tersebut dilubangi pada beberapa bagian
sebagai wadah tanah untuk menanam bibit.
Baca Juga: Perumahan Puri Jaya: Perumahan Ideal dengan Fasilitas Lengkap
Anda juga dapat
menggunakan pipa memanjang dan disusun seperti tangga bertingkat. Pipa tersebut
dapat ditempelkan ke dinding dengan menggunakan pondasi kayu sehingga pipa akan
lebih stabil dalam menahan beban tanah dan tanaman.
Banyak jenis
sayuran yang dapat Anda tanam dengan metode ini. Anda dapat menaman sayur
kangkung, bayam, dan caisin. Bahkan Anda juga dapat menaman umbi-umbian dengan
cara ini, beberapa yang dapat Anda coba tanam adalah kentang, wortel, dan
bawang.
Berkebun dengan Menggunakan Pot Kaleng Biskuit
Anda mungkin
sering membuang kaleng biskuit begitu saja, padahal kaleng biskuit tersebut
dapat juga Anda gunakan sebagai pengganti Pot. Namun, jangan lupa untuk
melubangi bagian dasar kaleng sebagai drainase air agar kelembaban tana dapat
terkontrol dengan baik. Dengan menggunakan metode ini, banyak tanaman yang
dapat Anda rawat terkantung dari ukuran kaleng yang Anda gunakan. Selain
tanaman umbi, Anda juga dapat menaman pohon buah sebagai tabulampot (tanaman buah dalam pot).
Gunakan Pot Gantung
Selain
menggunakan kaleng biskuit sebagai pengganti pot, Anda juga dapat menggunakan
pot kecil hingga sedang sebagai pot gantung. Biasanya metode ini digunakan
untuk menghemat lahan. Anda dapat menggantung pot tanaman di langit-langit
teras. Namun, Anda juga harus memperhatikan arah pencahayaan agar tanaman Anda
mendapatkan cahaya yang cukup.
Metode Hidroponik Bisa Jadi Pilihan
Akhir-akhir
ini, metode hidroponik sangat populer dipraktikan oleh mereka yang hobi
berkebun dengan lahan minimal. Banyak metode hidroponik yang dapat Anda gunakan
seprti aquaponik, aeroponik, fertigasi dan metode drip. Hidroponik sendiri
adalah cara budidaya tanaman menggunakan media air bukan tanah seperti cara
berkebun konvensional lainnya. Kelebihan menggunakan metode ini adalah tingkat
keseragaman tumbuh tanaman yang lebih tinggi, berkualitas baik dan dapat
dipanen beberapa kali.
Demikianlah tips
berkebun di halaman rumah ala perumahan Puri Jaya. Perumahan Puri Jaya adalah
perumahan yang berlokasi di Pasar Kemis. Perumahan Puri Jaya terintegrasi
dengan berbagai sarana transportasi untuk memudahkan penghuninya bepergian ke
Jakarta dan kota-kota Jabodetabek lainnya. Dengan konsepnya yang unggul dan
berbagai varian tipe rumah yang menarik, Anda bisa menanam tanaman apapun yang
Anda inginkan di rumah minimalis yang sangat terjangkau ini. (ADR)